DATA & VISUAL

Batas Usia Pensiun Karyawan Swasta 2024 Terbaru Menurut Aturan Pemerintah

Menurut Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 45 Tahun 2015, pertama kali batas usia pensiun karyawan swasta ditetapkan 56 tahun. Mulai 1 Januari 2019 usia pensiun karyawan swasta ditetapkan 57 tahun dan setiap 3 tahun akan bertambah 1 tahun. Dengan demikian,

batas_usia 

Bagi Anda calon pensiun yang akan segera berakhir masa kerjanya, perlu mengetahui berapa usia pensiun karyawan swasta pada 2024.

Batas usia pensiun (BUP) karyawan swasta telah ditetapkan dalam Peraturan Pemerintah (PP).

Meskipun demikian, ada pula aturan usia pensiun karyawan swasta yang ditetapkan sesuai dengan perjanjian kerja, peraturan perusahaan, atau perjanjian kerja bersama.Usia pensiun adalah usia saat peserta jaminan pensiun termasuk karyawan swasta dapat mulai menerima manfaat pensiun.

Manfaat pensiun adalah sejumlah uang yang dibayarkan setiap bulan kepada karyawan swasta yang memasuki usia pensiun.

Selain itu, manfaat pensiun juga dapat diberikan kepada karyawan swasta yang mengalami cacat total tetap atau kepada ahli waris peserta yang meninggal dunia.

Setelah pensiun, mantan karyawan swasta berhak menerima uang pesangon dan/atau uang penghargaan masa kerja dan uang penggantian hak yang seharusnya diterima.

Menurut Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 45 Tahun 2015, pertama kali batas usia pensiun karyawan swasta ditetapkan 56 tahun.

Mulai 1 Januari 2019 usia pensiun karyawan swasta ditetapkan 57 tahun dan setiap 3 tahun akan bertambah 1 tahun.

Dengan demikian, batas usia pensiun karyawan swasta pada 2019-2021 adalah 57 tahun.

Tahun 2022-2024 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 58 tahun.

Tahun 2025-2027 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 59 tahun.

Tahun 2028-2030 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 60 tahun.

Tahun 2031-2033 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 61 tahun.

Tahun 2034-2036 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 62 tahun.

Tahun 2037-2039 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 63 tahun.

Tahun 2040-2042 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 64 tahun.

Tahun 2043-2045 batas usia pensiun karyawan swasta adalah 65 tahun.

Pada tahun depan, batas usia pensiun karyawan swasta 2024 menurut aturan pemerintah adalah 58 tahun.***

Herawati Ningsih - Selasa, 12 Desember 2023 | 18:56 WIB

https://www.ayobandung.com/umum/7911176066/batas-usia-pensiun-karyawan-swasta-2024-terbaru-menurut-aturan-pemerintah?page=2

Kategori
Terbaru
Kekuatan Pelayanan Kebutuhan Spiritual dalam Menjaga Hubungan Industrial
Dalam diskusi ini, kita akan mengeksplorasi praktik kekinian dalam menyediakan fasilitas ibadah di tempat kerja, strategi membangun budaya kerja yang selaras dengan nilai spiritual, serta dampaknya terhadap hubungan industrial.
Dari Ketegangan ke Kesepakatan: Strategi Negosiasi dengan Pendekatan Psikologi & Hukum
Event ini hadir untuk menggali secara mendalam kedua perspektif tersebut: bagaimana pendekatan psikologis dapat mengidentifikasi dan mengatasi titik-titik kritis dalam negosiasi, serta bagaimana pendekatan hukum menetapkan definisi dan prosedur ketika neg
Persiapan Pengusaha & Praktisi HR Menghadapi Desk Ketenagakerjaan Polri: Implikasi dan Strategi Penyelesaian Sengketa
Peluncuran Desk Ketenagakerjaan oleh Polri membawa perubahan signifikan dalam penyelesaian sengketa ketenagakerjaan di Indonesia. Dengan adanya Desk ini, pengusaha dan praktisi HR dituntut untuk memahami bagaimana beradaptasi dengan prosedur baru dan mema
Arah Baru Ketenagakerjaan Pasca Putusan MK, Menjawab Pertanyaan Manajemen dan Serikat Pekerja
Melalui kajian ini, kita akan membahas bagaimana Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 168/PUU-XXI/2023 sebaiknya dipahami, disikapi, dan diimplementasikan dalam praktik hubungan industrial sehari-hari.